Busuk Chronicles

Thursday, 21 January 2016

NEW INTERVIEW: My first interview with SPIRAL SPECTRUM (Bandung Progressive Death Metal, for AUTICED / NEMESIS fans)

Kieran James aka Jack Frost1: Hai, bisakah kamu menceritakan sejarah awal terbentuknya band kalian hingga sekarang?
Jhepe1; pada tahun 2013 band saya (jhepe) yang sebelumnya(Mortified (indonesia) memutuskan untuk bubar, lalu dendy (guitarist) mengajak saya untuk membentuk band baru , tanpa banyak ngobrol akhirnya kita sepakat untuk membentuk band SPIRAL SPECTRUM ini. kebetualan alta (global unity) dan Arindra (last redemption) juga sedang ingin membuat band project, akhirnya mereka juga bergabung disusul oleh Firman Domdom di posisi drummer, kita mulai menulis lagu dari pertengahan tahun 2014, dan baru ada 3 lagu yang udah direkam , equilibrium , as you shoot the fuel, dan the sequel.
KJ2: Bagaimana respon orang-orang dengan mini album/album/demo band Kamu?
jhepe2 : reaksi orang yang mendengar cukup variatif, tapi kebanyakan responnya positif, mengingat kita juga band baru yang belum banyak dikenal orang, reaksi mereka cukup membuat kami senang
KJ3: Band apa yang paling berpengaruh bagi Kalian dalam bermain musik?
JHEPE3 : kami suka sekali mendengarkan GOJIRA, MNEMIC, PANTERA, DECAPITATED, sampai band band yang modern seperti MONUMENTS , VILDHJARTA, kami tidak membatasi diri sih untuk bereksplorasi
KJ4: Apa rencana kedepan kalian bersama band?
JHEPE4: bersenang senang dengan musik yang kami mainkan terus bikin album, bersenang senang lagi, cari kesempatan untuk launching dan tour, bersenang - senang lagi, pokoknya apapun yang membuat semau personil kamu senang
KJ5: Apakah lagu-lagu yang kalian buat menggunakan Bahasa Inggris dan Indonesia. 
JHEPE5 : untuk sekarang lagu yang kami tulis kebanyakan berbhasa inggris, alasannya standar, kami ga terlalu jago berpuisi dengan dramatis menggunakan bahasa indonesia, kalo pake bahasa inggris cenderung bebas memilih kata kata, kami pernah coba menulis lirik berbahasa indonesia, hasilnya norak, pesan yang disampaikannya juga malah makin sulit dimengerti


KJ6: Apa yang kalian ceritakan dalam lirik-lirik yang kalian buat?
JHEPE6 : kebanyakan pesan yang ada di lirik kami isinya tentang perdamaian, anti-racist, krisis dunia, pesan untuk menjaga alam sebelum bumi marah, dan kecenderungan manusia untuk merusak bumi, kami ingin pendengar aware dengan issue-issue seperti itu
KJ7: Mengapa kalian semua suka memainkan musik death-metal?
JHEPE7; ya kami suka memainkan musik seperti itu, musik death metal dapat merepresentasikan apa yang ada dalam pikiran kami, saat kami memainkan musik death metal kami mendapatkan kesempatan untuk mengabaikan teori-teori musik yang kami pelajari selama ini, jadi kami merasa bebas.
KJ8: Kapan pertama kali kamu menjadi fans band metal?
JHEPE8 : saya termasuk metalhead fanatik baru, mulai mendengarkan blacksabbath baru tahun 1999 . itu pun karena paman saya yang memperkenalkan,tahun 2002 saya mendapatkan hadiah ulang taun kaset motorhead, ya pokoknya saya bukan metalhead senior yang udah mendengar musik metal sejak tahun 1980 , karena saya lahir tahun 1987
KJ9: Apa yang Kamu katakan kepada orang-orang yang bertanya mengapa Kamu memainkan musik bergaya barat?

JHEPE9 : kami memainkan musik bergaya barat, itu sudah lumrah karena alat musik yang kami kuasai memang berasal dari barat, teknologi yang kita gunakan saat ini semuanya berasal dari barat, bahkan presos rekaman musik tradisional pun menggunakan alat perekam dari barat, media yang sekarang gunakan juga berasalnya dari barat juga kok, cellphone, jam tangan, relsleting, celana jeans, itu bukan kesalahan tapi bagian dari peradaban dunia.
KJ10: Apakah para istri dan kekasih para personil kalian mendukung apa yang kalian kerjakan?
JHEPE10 - ya mereka mendukung, walaupun mereka tidak sepenuhnya mengerti apa yang kami mainkan, pada akhirnya kami memaksa mereka untuk mendukuh LOL
KJ11: Apakah hal-hal yang terbaik dan terburuk tentang komunitas di kota kalian?
JHEPE11 ; komunitas di bandung menurut saya komunitas yang brillian, sempat mengalami kesulitan untuk berkembang karena beberapa tragedy tapi akhirnya kami dapat memecahkan kesulitan bahkan berkembang semakin besar, kami disini seperti keluarga dapat saling memberi masukan dan bertukar pikiran, yang terburuknya ... band - band dari komunitas di kota kami terlalu bagus sehingga untuk band baru seperti kamu cukup sulit untuk mendapatkan perhatian dari audience :D)))

KJ12: Rencana apa yang kalian buat bersama band untuk kedepannya?
JHEPE12 : rencananya kami ingin menulis dan merekam album, mungkin mencari investor untuk pendanaan, selanjutnya kami ingin berkunjung ke semua kota di indonesia , semoga ada EO atau promotor yang tertarik.
KJ13: Di acara apa kalian merasakan, itu stage yang berkesan?
JHEPE13 : "awakening split show' , saat itu kami dengan AMORA SAVAGE mengorganisir show yang menampilkan 6 band dan itu benar benar melelahkan tapi menyenangkan juga, dan kami senang mendapatkan reaksi positif dari rekan - rekan di komunitas.
KJ14: Ada pesan untuk kawan kawan?
JHEPE 14 : terus berkarya dan majukan komunitas musik metal, berkarya tanpa terlalu sering memikirkan bayaran supaya karya kalian tetap original, itu aja paling sih.
www.reverbnation.com/spiralspectrum

 

No comments:

Post a Comment